Fakta Menyenangkan Brunei yang Bikin Banyak Orang Ingin Jadi Warga Negaranya

Fakta Menyenangkan Brunei yang Bikin Banyak Orang Ingin Jadi Warga Negaranya

Daftarnegaraterkaya.web.id – Brunei adalah sebuah negara berbentuk monarki yang tertua di antara kerajaan-kerajaan di tanah Melayu. kalau bicara soal Brunei, sebenarnya banyak sekali keunikan dari negara kecil itu yang jarang diketahui orang, mulai dari tambang minyaknya yang melimpah hingga semua warganya yang makmur. Dijamin deh, kamu bakal keheranan bagaimana negara sekecil itu bisa lebih kaya ketimbang Indonesia.

Nah, bukan melulu kekayaan yang membuat banyak orang kepincut dengan Brunei. Mulai dari kebersihan hingga penduduknya yang luar biasa patuh membuat negara ini jadi pilihan pertama untuk tinggal. Yuk kita tengok fakta mengenai Brunei yang bikin banyak orang jadi pingin menetap di sana!

Sultan Brunei Menjamu Rakyatnya di Istana Nurul Iman Saat Hari Raya Idul Fitri Tiba

Istana yang paling megah di dunia dengan berlapiskan emas adalah istana milik Sultan Brunei yaitu Istana Nurul Iman. Baik, interior istana , pakaian, mobil, sampai kamar mandinya yang berjumlah 257 pun berlapis emas. Istana terbesar ini dibuka saat Ramadhan dan Lebaran tiba agar warga negaranya bisa merasakan apa yang biasa dinikmati sang Sultan. Mereka dijamu dengan makanan lezat dan layak untuk warga Brunei.

Baca Juga : Fakta Menarik Negara Singapura Yang Merupakan Salah Satu Negara Terkaya

Tak Ada Sepeda Motor Di Bandar Seri Begawan, Selain Harley Davidson Sebagai Sarana Antar Makanan Cepat Saji

Brunei adalah negara yang jarang sekali ditemukan sepeda motor berkeliaran. Ada suatu hari, terlihat sepeda motor Harley Davidson yang digunakan seorang karyawan pengantar makanan cepat saji di ibukota. Bayangkan, masyarakat sana udah banyak yang pake mobil loh. Perbandingan kendaraan di Brunei sekitar 2:1 dengan jumlah penduduknya.

Sempat Menjadi Negara Federasi Malaysia, Tetapi Merdeka dari Inggris Tahun 1984

Negara termuda di ASEAN adalah Brunei Darussalam, negara ini mendapatkan kemerdekaan di tanggal unik yaitu 1 Januari tahun 1984. Brunei merupakan negara federasi dari Malaysia dan diberikan kemerdekaannya oleh Inggris. Sudah sejak abad ke-7 Masehi, negara ini berbentuk kerajaan dengan seorang Sultan sebagai kepala negara sekaligus pemerintahan.

Brunei adalah negara yang kaya akan minyak sehingga kehidupan masyarakatnya sejahtera. Pemberlakuan pendidikan dan kesehatan gratis sangat wajar bila disediakan di negara itu. Tak salah, enak banget jadi warga Brunei yang dijamin kebahagiaan materi oleh Kepala Negara dan Pemerintahannya.

Showroom Sultan Brunei Luar Biasa Mewahnya, Mulai dari Rolls Royce, Lamborghini, Ferrari hingga Mercedes Benz.

Sultan Brunei Hasanal Bolkiah memiliki 7.000 mobil mewah. Wow! Kekayaan Sultan satu ini memang sangat luar biasa. Beliau adalah pemilik mobil mewah terbanyak di dunia. Wajarlah kalau mau gonta-ganti mobil, soalnya tinggal pilih aja mau pakai yang mana ya?

Masalah Kemacetan Tak Pernah Terjadi, Kontras Banget Ya Sama Jakarta

Negara kecil tetapi kaya adalah sebutan yang pas untuk Brunei dengan jumlah penduduk yang hanya sekitar 400.000 penduduk. Namun demikian Brunei adalah negara bersih, keadaan kota yang aman, dan yang pasti tidak macet. Negara ini seperti Jogjanya Indonesia, alami, bersih, tidak macet dan jumlah penduduknya yang tidak terlalu banyak. Di siang hari aja lengang banget, apalagi malam hari.

Bisa Bayangin kan Kalau Negara Sekaya Brunei Cuman Punya Stasiun TV Berjumlah 4?

Penduduk Brunei yang sedikit membuat kriminalitas juga menurun. Kesejahteraan rakyat pun terjamin tentunya melihat perbandingan fasilitas dan masyarakat yang ada di negara ini. Berita-berita buruk pun jarang terjadi. Menurut salah satu karyawan stasiun TV di Brunei, pemerintah memang melarang memberitakan hal yang buruk di negara itu. So, kita jadi paham kalau Brunei memang agak tertutup dengan pers, terutama terhadap informasi yang dianggap negatif. Jadi, berita yang tersebar selalu bagus-bagus.